Followers

Sunday, October 18, 2020

Cara Membuat Musik dan Lagu


Seorang musisi saat ini dengan mudah mendistribusikan lagunya via internet streaming, upload, atau pun Share it pada era digital. keindahan dan ketepatan Lyric merupakan faktor utama dalam memulai sebuah lagu. bila hal tersebut sudah bisa didapatkan maka dengan sendirinya semakin mudah untuk membuat sebuah karya yang di sukai. 


Musik adalah suara yang disusun sedemikian rupa sehingga mengandung irama, lagu, nada, dan keharmonisan terutama dari suara yang dihasilkan dari alat-alat yang dapat menghasilkan irama. Walaupun musik adalah sejenis fenomena intuisi, untuk mencipta, memperbaiki dan mempersembahkannya adalah suatu bentuk seni. Mendengar musik adalah sejenis hiburan. Musik adalah sebuah fenomena yang sangat unik yang bisa dihasilkan oleh beberapa alat musik.

Pengertian Musik Menurut Para Ahli

  • Jamalus (1988, 1)

Perpendapat bahwa musik adalah suatu hasil karya seni bunyi dalam bentuk lagu atau komposisi musik yang mengungkapkan pikiran dan perasaan penciptanya melalui unsur-unsur musik yaitu irama, melodi, harmoni, bentuk dan struktur lagu dan ekspresi sebagai satu kesatuan.

  • Rina (2003,9)

Setuju dengan pendapat bahwa musik merupakan salah satu cabang kesenian yang pengungkapannya dilakukan melalui suara atau bunyibunyian.

Manfaat Musik

Dari perspektif filsafat, musik diartikan sebagai bahasa nurani yang menghubungkan memahaman dan pengertian antar manusia pada sudut-sudut ruang dan waktu, di mana pun kita berada. Oleh karena itu Nietzsche, seorang filsuf Jerman, meyakini bahwa musik tidak diragukan dapat memberikan kontribusi yang positif bagi kehidupan manusia. Sehubungan dengan itu ia mengatakan: “Without music, life would be an error.” Dalam kenyataannya musik memang memiliki fungsi atau peran yang sangat penting sehingga tidak satupun manusia yang bisa lepas dari keberadaan musik.


Lagu merupakan gubahan seni nada atau suara dalam urutan, kombinasi, dan hubungan temporal (biasanya diiringi dengan alat musik) untuk menghasilkan gubahan musik yang mempunyai kesatuan dan kesinambungan (mengandung irama). Dan ragam nada atau suara yang berirama disebut juga dengan lagu.

  • Collins Dictionary

Menurut Collins Dictionary, lagu adalah bagian dari musik, biasanya menggunakan teks verbal, diciptakan untuk dinyanyikan, terutama ditujukan untuk penampilan solois. Definisi di atas menjelaskan mengenai latar belakang penciptaan lagu yang memang dikomposisikan menggunakan teks verbal dengan tujuan untuk ditampilkan.

  • Przbylek

Przybylek  mengungkapkan bahwa lagu adalah musik pendek, biasanya dengan kata-kata. Ini menggabungkan melodi dan vokal, meskipun beberapa komposer telah menulis lagu instrumental, atau karya musik tanpa kata-kata yang meniru kualitas suara dari nyanyian. Kata-kata dari sebuah lagu disebut lirik. Secara jelas Przybylek mengungkapkan kembali bahwa lagu merupakan bagian dari musik dan lirik adalah bagian dari sebuah lagu. 

Tahapan membuat lagu merupakan hal terpenting sebagai pendahuluan, yaitu :

1. Inspirasi


    Buku, Pembicaraan dengan teman, dan pemandangan alam atau sekitar yang membuat perasaan menjadi lebih santai dapat memajamkan kreativitas dalam proses pembuatan sebuah lagu. riset lainnya seperti pengalaman juga menjadi faktor kunci sebagai penyusunan lyric agar hidup dalam pikiran yang mudah diingat dan mudah ducapkan.

2. Lyric

    Setelah mendapatkan inspirasi, kalian bisa menentukan apa yang akan dinyanyikan dengan ekspresi rendah tinggi maupun dari tinggi ke rendah. lyric merupakan faktor kunci untuk menampilkan ide dalam sebuah lagu. lyric bisa terlupa bila tidak ditulisakan ke dalam catatan, oleh karena hal tersebut baiknya bila sudah menemukan kata demi kata yang tepat segera langsung di rekam dan ditulis agar tidak lupa.

3. Menentukan struktur lagu

    Struktur lagu dibedakan menjadi beberapa bentuk yaitu : 

  • Intro atau Introduction merupakan bagian awal dari sebuah lagu. umumnya intro diisi dengan permainan instrumen atau vocal suara. 
  • Verse  atau Bait merupakan cerita - cerita dalam sebuah lyric. umumnya dalam satu lagu terdiri dari beberapa bait dengan melodi yang sama dengan isi pesan yang jelas disampaikan oleh seorang musisi.
  • Pre-Chorus merupakan pengantar yang berdurasi pendek berfungsi sebagai pendahuluan sebelum chorus.
  • Chorus yaitu puncak dari sebuah lagu dengan lyric yang mudah diingat saat bagian awal dan akhir. merupakan pesan utama dalam sebuah lagu dan paling ditunggu - tunggu sebagai kesimpulan lebih sederhana dan biasanya berisi pengulangan atas beberapa kata.
  • Bridge menjadikan lagu supaya lebih hidup dengan melodi berbeda, untuk menjembatani bagian - bagian dalam sebuah lagu. 
  • Interlude merupakan bagian dalam sebuah lagu yang tidak berisi lyric, melainkan nada pada pertengahan lagu untuk menghubungkan bait atau  saat masuk kedalam chorus.
  • Ending atau bagian akhir dari sebuah lagu untuk mengakhiri dengan biasanya menggunakan efek fade out, lyric penutup, atau instrumen musik tanpa lyric lagu.

4. Membuat Nada

    Menentukan nada dasar untuk mengetahui vocal yang sesuai, menentukan nada, penyesuaian dengan lyric yang akan dibuat. Dinamika atas ketiga hal tersebut adalah baik untuk lagu terdengar lebih variatif dan tidak membosankan.



Setelah cara membuat lirik lagu di atas dipahami dan dipraktikkan, proses terakhir yang perlu dilakukan adalah meminta saran kepada orang lain.Apabila ada yang perlu direvisi, silakan kamu mempertimbangkan lagi dan sesuaikan ulang.Hal ini memang kerap terjadi, sampai benar-benar mendapatkan lagu yang sempurna.

Source: Collins Dictionary, Przybylek, dosenpendidikan.co.id

No comments:

Post a Comment